WartaTani.co – Ayam Kampung Unggul Balitbangtan dikenal juga dengan nama ayam KUB resmi dirilis tahun 2014 dengan SK Mentan No 274/Kpts/SR. 120/2/2014. Ayam KUB ini merupakan ayam kampung asli yang diseleksi selama enam generasi. Satu generasi butuh waktu 1-1,5 tahun.
Seleksi dimaksudkan untuk peningkatan produksi telur dan penurunan sifat mengeram. Seleksi dimulai dengan mengambil ayam kampung di Jawa Barat yaitu Ciawi, Cigudeg, Depok, Cianjur dan Jatiwangi. Demikian disampaikan oleh Dr. Tike Sartika, peneliti Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) pada Bimtek Budidaya Ternak Unggul ayam KUB Jumat, (9/7/2021) lalu di Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan (Puslitbangnak) Bogor.
Lebih lanjut disampaikan ada tiga segmen usaha kelompok peternak yaitu: pembesaran mulai day old chick (DOC) sampai umur 10 minggu, untuk ayam potong; pemeliharaan induk untuk menghasilkan telur tetas; dan penetasan untuk menghasilkan DOC (menggunakan mesin Tetas).
Untuk mencegah terjangkitnya penyakit pada ayam perlu dilakukan vaksinasi (ND IB, Gumboro dan ND) sesuai jadwal. Keunggulan ayam KUB adalah produksi telurnya 160-189 butir per tahun, sifat mengeramnya hanya 10%, umur pertama bertelur 22-24 minggu dan bobot telurnya 36-45 gram per butir.
Harapannya ayam KUB ini lebih memasyarakat lagi sehingga bisa dibudidayakan oleh masyarakat secara luas. Pada gilirannya kebutuhan protein hewani masyarakat seluruh Indonesia dapat tercukupi.
Penampilan luar/ ayam KUB-1 adalah pola bulu hitam, tipe liar, kolumbian, corak bulu polos, corak bulu lurik, kerlip bulu emas, kerlip bulu perak, bentuk jengger tunggal/singl, bentuk jengger kapri/pea, warna shank putih, warna shank hitam, dan warna shank abu-abu.
Hingga saat ini Balitbangtan masih melakukan penelitian lebih lanjut untuk KUB 2 yang pada bulan Mei lalu diberi nama Janaka oleh Menko Perekonomian Airlangga Hartarto. Ayam KUB-2 ini sudah ditingkatkan kemampuannya dari KUB-1. Misalnya saja produksi telur pertahun KUB-1 maksimal 180 butir. KUB -2 bisa mencapai 200 butir per tahun dan lainnya.